19.2.12

Brownies Kukus Cokelat


Eh, kata siapa membuat kue itu rumit? Hehe, gaya nih yang baru belajar buat kue dan berhasil :) Tapi memang membuat kue ternyata simpel, dan dijamin semua orang bisa buat kok. Apalagi sudah ada bahan-bahan instan sehingga kita ngga perlu menakar atau mencari bahan-bahan yang membuat ribet dan rumit. Hemmm, anyway, ini dia resepnya...

Bahan-bahan :
1 kotak Pondan Brownies Kukus rasa cokelat
100 gram dark chocolate (cokelat batangan warna cokelat)
6 butir telur
150 gram margarin

Hiasan atasnya :
1 kotak eskrim yang beda rasanya (beda warna)
1 kotak keju
250 gram white chocolate (cokelat batangan warna putih)

Cara membuatnya :
1. Lelehkan margarin dan cokelat batangan, dengan cara di tim. Kemudian dinginkan.
2. Panaskan kukusan sementara membuat adonan.
3. Kocok telur hingga mengembang selama kurang lebih tiga menit. Masukkan secara perlahan tepung pondan siap saji ke dalam adonan hingga mengental selama kurang lebih lima menit. Masukkan margarin dan cokelat yang sudah didinginkan, kocok hingga tercampur rata.
4. Siapkan loyang yang sudah diolesi margarine, tuangkan adonan ke dalam loyang dan ratakan.
5. Kukus adonan selama kurang lebih dua puluh lima menit. Untuk mengetahui adonan sudah masak, tusuk kue dengan lidi. Jika kue sudah tidak lengket pada lidi, maka kue sudah jadi. Angkat dan dinginkan.

Cara menghias kue :
1. Lelehkan cokelat batangan yang berwarna putih, kemudian ratakan pada bagian atas kue.
2. Parut keju pada bagian tertentu sesuai selera.
3. Tunggu beberapa saat hingga cokelat putihnya mengeras.
4. Letakkan eskrim yang berlainan warna pada sisi lainnya.
5. Kue siap dihidangkan. :)

3 comments:

  1. hmm... Yummy.... Jd pengen bikin nih...

    ReplyDelete
  2. klo pondan gak usah pke gula yaa??

    ReplyDelete
  3. Pasti enak sekali, cocok untuk kue lebaran nanti.

    ReplyDelete